Kamis, 26 Oktober 2017

 Oktober 26, 2017      1 comment
Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Allah sudah memperingatkan sebagaimana Ayat yang  berikut ini :

Allah swt berfirman di dalam QS Yunus [ 10 ] :  44_ yang artinya

“  Sesungguhnya Allah tidak berbuat zalim kepada manusia sedikitpun,
akan tetapi manusia itulah yang berbuat zalim kepada diri mereka sendiri.”

Barangsiapa  yang tidak menghendaki kesusahan,

tidak menginginkan kesulitan dikehidupan dunia ini,

hendaknya selalu berbuat baik dan menjauhi keburukan.

Bukankah perbuatan buruk pasti akan menuai keburukan.

sedang perbuatan baikpun akan menuai kebaikan.

Hanya kadang kita perlu membuka mata,

dibagian kehidupan yang mana ia tumbuh menjadi buah.

Tidak selamanya jika kita berbuat keburukan pada si A maka

buah keburukan tersebut dari Si A juga.

Bisa saja buah tersebut berasal dari si B atau si C.

Buah keburukannya pun belum juga tentu sama, bahkan bisa jadi lebih parah.

Kan satu di balas sepuluh? Demikian juga dengan perbuatan baik.

Jika kita berbuat baik pada si A, belum tentu balasan kebaikan tersebut dari si A.

Bisa jadi kebaikan tersebut berasal dari si B, si C dan seterusnya.

Buah kebaikannya pun juga belum tentu sama.

Bisa saja kebaikan itu berupa finansial, kesehatan,

ketenangan, kebahagiaan dan lain sebagainya.

Ah.. Allah itu memang begitu Maha Adil dan Bijaksana.

Semoga uraian ini bermanfaat untuk kita semua . Insya Allah . Aaaaamiin.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .

1 komentar:

  1. Ayatnya jelas namun bila belum dapat hidayah dari Allah maka tetap saja belum menemukan bagaimana cara hidup yang benar .

    BalasHapus

Pages

JADWAL SHOLAT


jadwal-sholat

Daftar Blog Saya

Popular Posts

JABATAN BISA MENGANGKAT DAN BISA MENJERUMUSKAN

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Jika diberi kedudukan, jangan diduduki ya, n...

Flag Counter
Diberdayakan oleh Blogger.